Cara Membuat Kue Gemblong Kicak

Resep Masakan Simbok - Menu kue tradisional yang terbuat dari tepung beras ketan sangat berbeda dengan kue tradisional lainya yakni Kue Gemblong Kicak menu kue tradisional yang berasal dari daerah Jawa Tengah tepatnya di daerah Tegal, di daerah Tegal kue Gemblong Kicak sangat banyak yang mengemari dari rasa manis dan legit menjadikan menu Kue tradisional khas Tegal ini memiliki cita rasa yang sangat istimewa , Kue gemblong kecik berbeda dengan kue gemblong yang ada di daerah bandung yaitu berwarna kecoklatan namun kue Gemblong kecik memiliki ciri khas tersendiri yaitu berwarna putih karena terbuat dari bahan dasar tepung beras ketan yang di tanak dan kemudian di haluskan hampir menyerupai dengan kue khas dari Jogjakarta yaitu Jadah kemudian di campur dengan kelapa parut dan potongan buah nangka yang menjadikan rasa manis pada kue gemblong kicak 



Kepopuleran kue gemblong kicak sekaramg sudah menyebar luas hingga ke daerah lain, citarasa yang sangat legit dan manis  yang terdapat dalam Kue Gemblong, dan sangat cocok jika di sajikan saat di bulan puasa untuk menu pembuka saat berbuka puasa, walaupun banyak sajian sajian istimewa yang banyak di sediakan namun menu kue Gemblong Kicak memang selalu memikat dan selalu menjadi andalan menu berbuka puasa  Aroma wangi buah nangka dan parutan kelapa dan juga siraman saus gula merah menjadi ciri khas pada menu kue Gemblong Kicak. Untuk membuat kue gemblong kicak caranya sangat gampang dan mudah bagi pemula yang ingin mencoba resep membuat kue gemblong tentu sangat mudah untuk di pelajari mungkin ulasan dari Masakan Simbok akan sedikit membantu anda dalam mengolah pembuatan kue gemblong kicak berikut ini ulasan bahan dan cara pengolahan yang perlu anda simak dan pelajari dan di bawah ini rinciannya . 


Bahan : 

~ 500 gram beras ketan putih yang sudah di rendam  2 jam 
~ 1/2 buah kelapa ,parut kasar , 
~ 1 sendok teh garam 
~ 3 lembar daun pandan 
~ 250 ml air 
~ daun pisang untuk alas . 

Bahan Saus gula : 

~ 500 ml santan 
~ 5 sendok akan gula merah sisir 
~ 1 sendok teh tepung beras  
~ 1/2 sendok teh garam 
~ 8 buah nangka potong dadu. 

Cara membuat : 

1. Campurkan beras ketan putih dengn kelapa parut aduk rata baru kemudian
    di kukus setengah matang . 

2. Sementara itu didihkan air garam dan juga daun pandan lalu masukan beras ketan 
    setengah matang aduk aduk hingga air air mengering lalu angkat kemudian kukus 
    kembali hingga matang. 

3. Siapkan loyang berukuran 24 X 24 X 4 cm alasi terlebih dahulu dengan daun pisang
    yang sudah di olesi minyak goreng . 

4. Tumbuk hingga halus ketan yang sudah anda kukus setelah halus masukan ke dalam 
    loyang yang sudah anda persiapkan dan padatkan setelah padat keluarkan dari loyang 
    dan potong sesuai selera anda . 

5. Siapkan bahan untuk Saus gula , rebus air santan dan masukan semua bahan suas gula
    dan juga potongan buah nangka sambil di aduk masak sampai mendidih lalu angkat . 

6. Tata Gemblong di atas piring dan taburi dengan parutan kelapa dan siramkan saus gula . 

Related Posts:

0 Response to "Cara Membuat Kue Gemblong Kicak"