Cara Membuat Pais Peda

Resep masakan Simbok - Ikan asin yang tergolong murah meriah ternyata bisa di kreasikan menjadi menu makanan yang memiliki citarasa yang cukup istimewa seperti menu olahan dari ikan peda yang akan kita ulas bersama Yaitu Pais Peda Biasanya ikan peda di olah dengan cara di pepes dengan tambahan pelengkap bumbu dan daun singkong atau daun kemangi menu yang akan kita ulas juga hampir sama dengan pepes peda lainya , pais peda merupakan sajian kuliner yang mempunyai rasa yang sangat lezat dan tentunya sangat nikmat jika di jadikan menu alternativ anda Aroma yangkeluar pad pais peda saat masih hangat sangat mengoda dari keharuman bumbu pais peda dan daun kemangi sebagai tambahan ikan peda juga memiliki kandungan gizi yang sangat berguna untuk kebutuhan tubuh kita jadi apa salahnya jika mencoba menu dari Pais Peda yang sudah terbukti kandungan gizi dan vitamin yang terkandung bisa kita jadikan alternativ menu makanan sehat .  


http://simbokmasak.blogspot.com/2015/04/cara-membuat-pais-peda.html
Kandungan Gizi yang terdapat pada ikan peda antara lain mengandung berbagai jenis Protein ,kalsium,Fosfor ,zat besi dan vitamin A dan juga kandungan lemak pada ikan peda juga tergolong rendah jadi sangat aman jika anda komsumsi sebagai menu makannan tambahan , daun kemangi yang sudah menjadi ciri khas pada menu Pais Peda juga berguna bagi kita antara lain untuk sebagai obet batuk dan juga meredakan demam dan meriang , nah bagi anda yang ingin mencoba membuat menu Pais Peda anda bisa ikuti ulasan dari Masakan Simbok yang akan menutun langkah demi langkah untuk membuat Pais Peda bahan dan cara pengolahanya bisa anda simak berikut ini . 


Bahan : 

~ 3 ekor ikan peda putih 
~ 6 lembar daun salam 
~ 1 ikat kecil daun kemangi 
~ daun pisang secukupnya 
~ 1 sendok makan minyak goreng 

Bahan Bumbu : 

~ 1/4 butir kelapa ,di parut 
~ 7 siung bawang merah di iris 
~ 5 buah cabai merah keriting,iris serong  
~ 9 buah cabai rawit merah,biarkan utuh 
~ 2 batang serai di iris 1 cm 
~ 1 sendok teh gula pasir 
~ 1/4 sendok teh garam . 

Cara Membuat : 

1. Rendam ikan asin peda putih di dalam air hangat selama 15 menit ,lalu cuci 
    hingga bersih dan tiriskan , Panaskan minyak goreng di dalam wajan datar dan 
    anti lengket lalu goreng ikan peda hingga kecoklatan lalu angkat dan sisihkan . 

2. Campur semua bumbu aduk merata dan sisihkan , masukan ikan peda yang sudah 
    di goreng aduk berlahan hingga ikan peda tertutup bumbu . 

3. Ambil selembar daun pisang ,alasi dengan daun salam ,taruh ikan peda beserta 
    bumbunya dan tambahkan daun kemangi di atasnya . 

4. Tutup dengan daun pisang ,semat kedua ujungnya mengunakan tusuk gigi lalu 
    kukus selama 45 menit kemudian angkat dan sajikan 

Related Posts:

0 Response to "Cara Membuat Pais Peda"