Resep Masakan Simbok - Jajanan minuman yang khas dari daerah Makasar yang sangat Populer hingga ke daerah daerah lain yaitu Es Pisang Ijo yang menjadi favorit baik orang dewasa maupun anak -anak dari tampilannya yang sangat menarik dan berbeda dengan minuman lainya Es Pisang Ijo terdiri dari pisang yang di balut kulit ijo serta kuah yang berwarna merah dan serutan es batu minuma yang satu ini berbeda dengan yang lainya seperti Es Teler , Es Palu Butung dan Es Buah yang tentunya satu golongan Minuman Dingin , Es Pisang Ijo meskipun berasal dari daerah Makasar namun saat ini sudah banyak pedagang yang menjualnya di daerah daerah lain jika anda pernah mencobanya tentunya sudah tidak asing lagi dengan kesegaran dan nikmatnya Es Pisang Ijo .
Mengenai Rasa es pisang ijo yang sangat nikmat dan segar sangat cocok jika di jadikan minuman pembuka untuk berbuka puasa karna rasany sangat cocok jika di nikmati pada saat sore hari menjelang malam hari dan sangat pas jika menjadi menu takjil saat berbuka puasa , minuman es pisang ijo selain menyegarkan juga bisa mengenyangkan perut kita di karenakan bahan pisang yang menjadi bahan utamanya bisa menganjal perut kita sementara waktu mungnkin bagi anda yang tertarik untuk mencoba membuatnya anda bisa ikuti ulassan dari Masakan Simbok yang akan mengulas tentang bagaimana Cara Membuat Es Pisang Ijo dengan ringkas yang sederhana dan mudah untuk di pelajari , mungkim langsung saja bagi anda yang sudah tidak sabar dan ingin mencoba membuatnya rincian bahan dan cara pengolahanya bisa anda lihat seperti di bawah ini .
Bahan :
~ 400 ml santan sedang
~ 100 ml air putih
~ 350 gram tepung beras
~ 50 gram gula pasir
~ 10 lembar daun suji
~ 10 lembar daun pandan
~ 4 buah pisang raja yang tua , lalu kukus
~ daun pisang secukupnya
~ sirup cocopandan secukupnya
~ es batu secukupnya
~ minyak goreng secukuonya sebagai olesan
~ 1/2 sendok teh garam halus.
Bahan Saus :
~ 100 gram gula pasir
~ 1 lembar daun pandan ,di potong potong
~ 1/2 sendok teh garam
~ 1 liter santan encer
~ 60 gram tepung beras .
Cara Membuat :
1. Haluskan daun pandan dan daun suji dengan cara di tumbuk kemudian beri sedikit air
lalu peras dan saring airnya .
2. Campurkan hasil saringan daun suji dan daun pandan dengan tepung beras ,santan ,
gula pasir dan garam kemudian masak dengan mengunakan api kecil sambil di
aduk aduk hingga mengental dan matang kemudian angkat dan dinginkan .
3. Ambil selembar daun pisang lalu olesi dengan minyak pada permukaan daun pisang
kemudian taruh beberapa sendok adonan tepung lalu pipihkan .
4. Letakan pisang raja yang sudah di kukus matang pada atas adonan yang di pipihkan
lapisi juga bagian atasnya dan kemudian glung hingga pisang tertutup adonan hingga
menyerupai lontong lalu kukus hingga matang lalu angkat dan dinginkan .
5. Campurkan dan Masak Semua bahan Saus lalu aduk aduk hingga merata dan mengental
lalu angkat dan dinginkan .
6. Potong potong pisang yang sudah di balut adonan hijau dan di kukus matang lalu sajikan
dengan saus dan tambahkan es batu serut kemudian siram dengan sirup cocopandan .
0 Response to "Cara Membuat Es Pisang Ijo Khas Makasar"
Post a Comment